Minggu, 17 Mei 2009

Kepulangan Yang Hanya Sebentar

Pada suatu hari Minggu pagi Tina sudah bangun pagi-pagi. Tetapi wajahnya Tina tidak seperti biasanya wajahnya terlihat sedih. Ibu bertanya.
“Tin, kenapa kamu ? kok wajah kamu terlihat sedih ?”
”Nggak kok bu, Tina cuma sedih, mengapa kak Pandu lama tidak pulang ”. kata Tina Ibu Tina tetap diam dan tidak lama kemudian ibu Tina menjawabnya dengan tegas.
”Tin, kakak kamu tidak pulang karena dia sedang bekerja. Jadi kamu jangan sedih ya ”. kata ibu.
”Tapi Bu, Tina sudah kangen sama kak Pandu ”. Jawab Tina.
Tak lama kemudian Tina beranjak dari tempat tidur dan mandi. Ibu Tina sudah menunggu Tina ditempat makan. Ibu memanggil Tina.
”Tin cepat kesini. Ibu sudah menunggu ni ”.
”Ya bu, sebentar ”. Jawab Tina.
Tina makan pagi dengan lahab dan wajah Tina sudah tidak terlihat sedih lagi. Tina sudah tidak bersedih tetapi Tina ingin ke swalayan. Dan ia mengajak ibu ke swalayan.
“Bu Tina ingin ke swalayan. Tina ingin membeli hadiah buat kak Pandu jika kak Pandu pulang”kata Tina
”ya ibu akan antar kamu. Tapi nanti jangan lama-lama ya?”jawab ibu
Akhirnya tina pergi ke swalayan dan membeli kado buat kak Pandu. Tidak lama kemudian Tina sudah menemukan kadonya dan ia segera pulang.
Sesampainya di rumah tina langsung tidur siang karena dia sangat capek. Tina sangat senang sekali bisa membeli kado buat kak Pandu. Pada malam harinya ada yang menelepon. Kring...kring...ternyata yang menelepon adalah kak Pandu.
”Halo, assalamualaikum dengan siapa ya?”tanya Tina
”Waalaikumsalam ini aku kak Pandu. Ini Tina ya?”kata kak Pandu
”Oh...kak Pandu. Ya ini aku Tina. Kak aku sangat rindu sekali sama kak Pandu”kata Tina
”Kak Pandu juga, kakak akan pulang tin besok”kata kak Pandu
Hati Tina sangat senang karena kak Pandu akan pulang dan begitu pula dengan ibu. Pada keesokan harinya Tina bersiap-siap untuk berjumpa dengan kak Pandu. Tidak lama kemudian pintu ada yang mengetuk tok...tok..tok. Ibu pun membuka pintu ternyata yang datang adalah kak Pandu.
” Kak Pandu. Tina sudah kangen sama kak Pandu ” kata Tina
” Kakak juga kangen. Bagaimana kamu dan Ibu sehat- sehat sajakan ? ” Tanya kak Pandu
” Oh... Tentu ” Jawab Tina
Mereka melanjutkan pembicaraan. Pada sore hari Tina memberikan kadonya kepada kak Pandu yang telah dibelinya kemarin. Kak Pandu menerimanya dengan hati yang sangat senag sekali.Tina pun juga diberi hadiah oleh kak Pandu. Ternyata hadiah itu adalah boneka yang dan lucu. Tina senang sekali dengan kado yang diberikan kak Pandu.

1 komentar: